

Pemutakhiran data pemilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2018, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Timor Tengah Utara melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada anggota panitia Pemilihan Kecamatan.Kegiatan BIMTEK diselenggarakan di Aula Dharma Wanita Kamis 11 januari 2017. Selanjutnya Peserta yang hari ini mengikuti Bimtek akan memberikan Bimtek kepada PPS Dan PPDP di wilayah Kecamatan Masing-masing Terhitung Mulai tanggal 12 sampai 17 Januari 2017.
Dalam Sambutannya Ketua KPU TTU Felix Bere Nahak Menegaskan Kepada para peserta BIMTEK agar menekan angka penggunaan KTP pada Hari H. Beliau juga meghimbau Kepada PPK,PPS,Dan PPDP agar dalam proses pendataan mendatangi Tiap-Tiap Rumah untuk melakukan Pencocokan dan penelitian data pemilih.semakin banyak warga yang memilih menggunakan KTP pada Hari H pemilihan menandakan bahwa penyelenggara Pemilu dianggap gagal sambung Beliau.
Komisioner KPU Paulinus Feka yang menangani Divisi Data Menyatakan Prinsip Coklit Harus
- Kooperhensip Yaitu Pendataan secara menyeluruh
- Valid
- Mutakhir
Beliau juga menghimbau agar petugas PPDP berkordinasi dengan Aparatur Desa yang menangani data penduduk. Kegiatan Coklit serentak akan dilakukan pada tanggal 20 Januari 2018, dalam pelaksanaan coklit serentak yang sasarannya ditujukan kepada Tokoh Masyarakat,Kepala,serta pesohor yang ada di tiap wilayah guna memberikan contoh kepada warga lainnya. Desa Ungkap Paulinus Feka
Tinggalkan Balasan